Bojonegoro, 01 Agustus 2024 – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bojonegoro melaksanakan kegiatan Gelar Pasukan dan Peralatan Calon Penyedia Barang dan Jasa pekerjaaan KHS Jasa Zona 3 di halaman gedung Serbaguna Bojonegoro. Kegiatan ini bertujuan untuk mendapatkan Calon Penyedia Barang dan Jasa dengan kualifikasi terbaik untuk mendukung Pelayanan Pelanggan dan mewujudkan kinerja terbaik PLN UP3 Bojonegoro.

Kegiatan ini diikuti 6 Calon Penyedia Barang dan Jasa dan dihadiri oleh Iswahyudi, perwakilan dari PT PLN UID Jawa Timur, Manajemen UP3 Bojonegoro dan tim Assesor.

Dalam Gelar Pasukan dan Peralatan ini dilakukan pengecekan peralatan, personil dan kelengkapan K3 oleh Tim Assesor PLN UP3 Bojonegoro.

Dengan kegiatan ini, diharapkan terpilih Calon Penyedia barang dan Jasa yang professional sehingga pelayanan kepada pelanggan semakin optimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *